Mengejutkan, Reido Deskumar Sebut Padang adalah Koentji…

straightnews546 Dilihat

Padang,– Setelah dilantik sebulan lalu, DPD Gema Keadilan Kota Padang periode 2022-2027 mengadakan upgrading yang dihadiri seluruh pengurus Gema Keadialan di sekretariat DPD PKS Kota Padang Minggu 29 Januari 2023.

Ketua DPW Gema Keadialan Sumbar sekaligus pemateri Redio Deskumar mengatakan upgrading merupakan proses awal menyamakan frekuensi, visi misi dan niat sebelum melangkah lebih jauh di Gema Keadilan.

“Saya berharap upgrading dilaksanakan DPD Gema Keadilan Kota Padang, pengurus bisa menjalankan program kerja sesuai dengan yang direncanakan,” ujar Reido yang masuk bursa Caleg PKS untuk DPRD Sumbar pada Pemilu 2024

Baca Juga :  Mahyeldi Perintahkan Reido Deskumar Rebut Agam i

Anak muda yang mantan aktifis Mahasiswa ini menyatakan Padang adalah kota koentji (kunci) bagi apa saja pergerakan anak muda, apalagi Gema Keadialan yang konsen untuk sejahterakan masyarakat Sumbar.

Padang Koentji karena posisi geografis kota ini strategis sebagai ibukota provinsi dan juga didalamnya terdapat berbagai elemen organisasi dan komunitas kepemudaan. Sehingga iklim pergerakannya begitu hidup.

“Tidak dimungkiri Padang adalah kunci bagi gerakan anak-anak muda. Siapa yang konsisten dan memiliki nafas panjang dalam berbuat, maka akan mendaptkan tempat di hati masyarakat Kota Padang. Tentu harapan kita Gema Keadilan Kota Padang bisa mengambil peran itu” tegasnya.

Baca Juga :  Allhamdulillah..Jembatan Kurambik Normal Lagi jadi Urat Nadi Penghubung Maninjau

Pada Upgrading Gema Keadialan Padang terlihat hardir Muharlion selaku Ketua Pembina DPD Gema Keadilan Kota Padang dan juga Anggota DPRD Kota Padang, Ja’far Anggota DPRD Kota Padang, Siti Fauziah Ketua DPW Gema Pertiwi Sumbar dan Arnaldo Ketua DPD Gema Keadilan Kota Padang dan Oktaviani Ketua Gema Pertiwi Kota Padang.(rls/gmk)







Komentar