Ekos Albar: Dari Cawako ke Cawagub Bersama Epyardi Asda

Ekos Albar: Dari Cawako ke Cawagub Bersama Epyardi Asda
Ekos Albar: Dari Cawako ke Cawagub Bersama Epyardi Asda

FIXSUMBAR, - Baliho besar dengan tulisan "Kami akan Kembali" kini tersebar di berbagai sudut Kota Padang.Ekos Albar yang awalnya mengincar posisi Calon Wali Kota (Cawako), kini beralih menjadi Calon Wakil Gubernur (Cawagub) mendampingi Epyardi Asda, Bupati Solok yang terkenal dengan tagline viralnya, "OTEWE Sumbar I".

Ekos Albar bukan nama baru dalam dunia politik Sumatera Barat. Berbekal pengalaman dan ketangguhan, dalam waktu kurang dari satu minggu, Ekos berhasil mempersiapkan seluruh persyaratan serta menambah partai pengusungnya.Pada Kamis, 29 Agustus 2024, Ekos bersama Cagub-nya resmi mendaftar di KPU Sumbar dan diterima.

Dua hari kemudian, pada Sabtu, 31 Agustus 2024, Ekos menjalani serangkaian tes kesehatan di RS M. Djamil Padang.Tidak bisa dianggap remeh, Ekos Albar memiliki rekam jejak politik yang kuat, terutama di Dapil Sumatra Barat II.

Ekos bukanlah sosok baru di kancah politik Sumbar; ia adalah seorang ahli, atau bisa dikatakan begawan politik, yang telah menjalankan misi politik sejak tahun 1999.Karir politik Ekos dimulai dengan bergabung dalam Partai Amanat Nasional (PAN) pada 1999.

Ia juga merupakan bagian dari gerakan Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN), yang memiliki banyak kolega di Sumbar.Banyak di antara mereka kini memiliki posisi strategis di berbagai partai politik.

Di PAN, Ekos memulai dari posisi Ketua Departemen hingga kini menjabat sebagai Wakil Bendahara Umum DPP PAN. Ia pernah maju sebagai Caleg DPR RI pada Pemilu 2009 dan 2019.Meskipun belum berhasil ke Senayan, Ekos Albar dikenal memiliki loyalis dan jaringan tradisional yang kuat di Dapil Sumbar II.

Tahun 2010, Ekos Albar maju sebagai Calon Bupati Limapuluh Kota berpasangan dengan Adib Mastur.Pada Pemilu 2019, ia kembali maju dan berkontribusi dalam mengamankan kursi PAN di DPR RI dari Dapil Sumbar II, setelah pada 2014 kursi tersebut lepas.

Nama Ekos Albar kembali mencuat pada 2021-2022, saat ia disebut-sebut sebagai Calon Wakil Wali Kota Padang.Dalam pemilihan DPRD Padang Mei 2023, Ekos berhasil meraih suara signifikan dengan perbandingan 36 lawan 9 suara.

“Alhamdulillah, inilah rasanya memenangkan proses politik,” ujar Ekos, yang kemudian resmi menjadi Wakil Wali Kota Padang.Dalam menjalankan tugasnya, Ekos tetap menjaga etika dengan tidak mendahului peran Wali Kota.

Pada 2024, Ekos maju sebagai Cawagub mendampingi Epyardi Asda. Banyak pihak terkejut, tetapi dunia politik memang sulit diprediksi.Ekos Albar adalah sosok yang berpengalaman, bukan pemula.

Editor : Fix Sumbar
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini